Cemaran Radioaktif Cs-137 di Cikande Diduga dari Filipina, Terkait Udang Ditolak AS

www.cnnindonesia.com

image cover

Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan menyatakan cemaran radioaktif Cesium-137 (Cs-137) di Kawasan Industri Modern Cikande, Serang, Banten, diduga berasal dari besi bekas impor Filipina. Penelusuran pemerintah mengaitkan scrap metal ini dengan kontaminasi yang menyebabkan penolakan kiriman udang beku Indonesia oleh otoritas Amerika Serikat pada Agustus 2025. Sebanyak 14 kontainer telah dire-ekspor, dan sembilan kontainer lainnya menunggu proses serupa. Kontaminasi terjadi saat peleburan scrap metal.