Kemenperin: Keamanan Masyarakat Jadi Prioritas Utama Pasca Isu Radiasi Cikande

finance.detik.com

image cover

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menjadikan keamanan masyarakat dan kelayakan lingkungan sebagai prioritas utama menyusul isu paparan radiasi Cesium-137 (Cs-137) di kawasan industri Cikande, Serang, Banten. Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita memastikan langkah mitigasi dilakukan terkoordinasi lintas kementerian, termasuk dengan BAPETEN dan pemerintah daerah. Sebuah Satuan Tugas juga dibentuk untuk menangani bahaya radiasi ini, demi menjaga kesehatan masyarakat dan kepercayaan publik terhadap industri.