Rapat Pansus Pemakzulan Bupati Pati, Kericuhan Massa Pecah di Luar DPRD

www.cnnindonesia.com

image cover

Rapat pansus pemakzulan Bupati Pati, Sudewo, di DPRD Pati pada Kamis (2/10) diwarnai kericuhan di luar gedung. Massa pendukung dan penentang Sudewo yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Pati Bersatu (AMPB) terlibat adu jotos di depan kantor DPRD. Kapolresta Pati Jaka Wahyudi bersama TNI berhasil melerai ketegangan, mengawal massa kembali ke tempat masing-masing untuk menjaga stabilitas keamanan di Kabupaten Pati.