OIKN: Penolakan tambahan anggaran Rp14,92 triliun berpotensi tunda pembangunan IKN

www.cnnindonesia.com

image cover

Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Basuki Hadimuljono menyatakan penolakan Badan Anggaran terhadap permintaan tambahan anggaran Rp14,92 triliun untuk IKN pada 2026 berpotensi menunda progres pembangunan. Penundaan ini khususnya akan mempengaruhi penyelesaian IKN tahap kedua yang fokus pada kawasan legislatif, yudikatif, dan infrastruktur pendukung, yang ditargetkan selesai pada 2028.