Malnutrisi Akibat Blokade Israel Tewaskan 8 Warga Palestina di Gaza

www.metrotvnews.com

Delapan warga Palestina, termasuk seorang anak, meninggal dunia di Gaza dalam 24 jam terakhir akibat malnutrisi yang disebabkan blokade Israel. Ini menambah jumlah korban tewas menjadi 289 sejak Oktober 2023, dengan 115 di antaranya anak-anak. Direktur Jenderal Kementerian Kesehatan Gaza, Munir al-Bursh, mengonfirmasi angka tersebut. Kepala UNRWA, Philippe Lazzarini, mendesak Israel berhenti menyangkal tanggung jawab atas kelaparan di Jalur Gaza dan meminta negara berpengaruh bertindak segera.

Cari berita serupa