Trump Pertimbangkan Gugat Jerome Powell Terkait Renovasi Kantor The Fed

www.bloombergtechnoz.com

image cover

Presiden AS Donald Trump mempertimbangkan untuk menggugat Gubernur The Fed Jerome Powell. Ancaman gugatan ini muncul setelah Trump kembali mengkritik Powell atas kebijakan suku bunga acuan The Fed dan pengelolaan proyek renovasi kantor pusat bank sentral yang dinilai bermasalah. Trump menuduh Powell menyebabkan 'kerusakan' ekonomi dan melakukan 'pekerjaan yang mengerikan' dalam proyek gedung. Juru Bicara Gedung Putih mengonfirmasi bahwa pemerintah sedang mempertimbangkan gugatan tersebut.