Program Makan Bergizi Gratis Sumbang 48% Kasus Keracunan Pangan Nasional

Dalam rapat dengar pendapat (RDP) dengan Komisi IX DPR, Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana membeberkan data mengejutkan. Program Makan Bergizi Gratis (MBG) menyumbang 48% dari total kasus keracunan pangan nasional. Dari 441 kejadian keracunan pangan di Indonesia, 211 di antaranya berasal dari MBG. Data korban rawat inap dan rawat jalan juga menunjukkan ribuan penerima manfaat mengalami gangguan kesehatan.

Cari berita serupa